Jumat, 31 Agustus 2007

libur telah usai


sebulan telah berlalu, dan saatnya untuk kembali melanjutkan aktivitas kami sebagai mahasiswa. di kampus sekaligus asrama kami dihuni oleh mahasiswa dari berbagai daerah, dari aceh paling ujung Indonesia sampai ke papua. disini kami terdiri dari suku dan latar belakang yang berdeda pula. akan tetapi kami tidak melihat perbedaan itu sebagai hal yang dikedepankan tapi bagaimana agar perbedaan tersebut dapat dipersatukan walaupun dalam waktu yang lama. aku sendiri mereka kenal dengan orang yang mempunyai sikap egois, dan begitu juga dengan sifat temen-temenku yang mempunyai perbedaan yang tidak mungkin aku uraikan saru persatu. tapi aku senang bisa kuliah disini karena aku dapat mengenal karakter berbagai orang yang terdiri dari berbagai daerah. liburan panjang adalah hal yang ditunggu-tunggu oleh kami dan yang lainnya selaku mahasiswa, akan tetapi tidak dengan aku dan dua orang temenku, karena kami tidak dapat liburan bersama keluarga ataupu handai taulan karena disebabkan jarak yang jauh sekali. sehingga liburan tersebut kami habiskan di asrama, tidak tahu kenapa aku tidak merasa bosan menghabiskan liburan selama sebulan di asrama. aku hanya mengambil ibroh saja karena semuanya aku yakin itulah yang terbaik buat aku saat ini. jadi apapun itu akku harus jalani dengan ikhlas.

Rabu, 29 Agustus 2007

Arti marah


Marah merupakan reaksi dari suatu kondisi dan cenderung menimbulkan tindakan-tindakan pelanggaran. Marah adalah titik didih hati dan pergolakan jiwa untuk melakukan tindakan pembalasan. Apabila factor-faktor menyebabkan muncul, rasanya sulit bagi seseorang mencegah dirinya dari marah dan mengekangnya.

Hakikat marah
Hakikat marah adalah sebuah pergerakan nafsu untuk diekspresikan keluar tubuh. Tujuannya adalah pembalasan (dendam). Marah merupakan aluri yang terdapat dalam jiwa manusia, meski ia memiliki maksud dan tujuan tertentu.

Marah yang harus diredam
Marah yang perlu diredam adalah marah yang keluar karena hawa nafsu, sedangkan marah karena Allah swt merupakan hal yang baik, bersumber dari nilai keimanan, bukan bersumber dari hawa nafsu atau perkara-perkara duniawi.

Marah ada 2 macam
1. marah yang terpuji yaitu marah yang semata-mata karena Allah swt, Rasul-Nya, dan agama. Seperti marah karena adanya pelanggaran terhadap perintah-perintah Allah atau adanya perbuatan maksiat yang dilakukan.
2. marah yang tercela yaitu marah yang timbul karena dorongan nafsu, atau adanya kepentingan pribadi yang terhalangi.

Dampak negatif dari marah
Marah mangakibatkan terjadinya perubahan fisik dan jiwa. Dampak fisik dari marah adalah berubahnya warna kulit, gemetar di sekujur tubuh, terutama tangan, serta timbulnya tindakan-tindakan yang tidak terkendali.

Marah yang paling berbahaya adalah marah yang dipicu dengki
Seorang yang tidak mampu meluapkan amarahnya, karena orang yang membuat ia marah lebih kuat dari dirinya misalnya, akan membuat dirinya selalu dengki kepadanya.

Bahaya marah
Marah berdampak sikap gegabah
Faktor penyebab marah
Manusia yang jarang marah
Hal-hal yang mempengaruhi marah
Hubungan antara marah dan ridha

24 Tips Menempuh Kehidupan


1. Jangan tertarik kepada seseorang karena parasnya, sebab keelokan paras dapat menyesatkan. Jangan pula tertarik kepada kekayaannya, karena kekayaan dapat musnah. Tertariklah kepada seseorang yang dapat membuatmu tersenyum, karena hanya senyum yang dapat membuat hari-hari yang gelap menjadi cerah. Semoga kamu menemukan orang seperti itu.
2. Ada saat-saat dalam hidup ketika kamu sangat merindukan seseorang sehingga ingin hati menjemputnya dari alam mimpi dan memeluknya dalam alam nyata. Semoga kamu memimpikan orang seperti itu.
3. Bermimpilah tentang apa yang ingin kamu impikan, pergilah ke tempat kamu ingin pergi, jadilah seperti yang kamu inginkan,karena kamu hanya memiliki satu kehidupan dan satu kesempatan untuk melakukan hal-hal yang ingin kamu lakukan.
4. Semoga kamu mendapatkan kebahagiaan yang cukup untuk membuatmu baik hati, cobaan yang cukup untuk membuatmu kuat, kesedihan yang cukup untuk membuatmu manusiawi, pengharapan yang cukup untuk membuatmu bahagia dan uang yang cukup untuk membeli hadiah-hadiah.
5. Ketika satu pintu kebahagiaan tertutup, pintu yang lain dibukakan. Tetapi acapkali kita terpaku terlalu lama pada pintu yang tertutup sehingga tidak melihat pintu lain yang dibukakan bagi kita.
6. Sahabat terbaik adalah dia yang dapat duduk berayun-ayun di beranda bersamamu, tanpa mengucapkan sepatah katapun, dan kemudian kamu meninggalkannya dengan perasaan telah bercakap-cakap lama dengannya.
7. Sungguh benar bahwa kita tidak tahu apa yang kita milik sampai kita kehilangannya, tetapi sungguh benar pula bahwa kita tidak tahu apa yang belum pernah kita miliki sampai kita mendapatkannya.
8. Pandanglah segala sesuatu dari kacamata orang lain. Apabila hal itu menyakitkan hatimu, sangat mungkin hal itu menyakitkan hati orang itupula.
9. Kata-kata yang diucapkan sembarangan dapat menyulut perselisihan. Kata-kata yang kejam dapat menghancurkan suatu kehidupan. Kata-kata yang diucapkan pada tempatnya dapat meredakan ketegangan. Kata-kata yang penuh cinta dapat menyembuhkan dan memberkahi.
10. Awal dari cinta adalah membiarkan orang yang kita cinta menjadi dirinya sendiri, dan tidak merubahnya menjadi gambaran yang kita inginkan.Jika tidak, kita hanya mencintai pantulan diri sendiri yang kita temukan di dalam dia.
11. Orang-orang yang paling berbahagia tidak selalu memiliki hal-hal terbaik, mereka hanya berusaha menjadikan yang terbaik dari setiap hal yang hadir dalam hidupnya.
12. Mungkin Tuhan menginginkan kita bertemu dengan beberapa orang yang salah sebelum bertemu dengan orang yang tepat, kita harus mengerti bagaimana berterima kasih atas karunia itu.
13. Hanya diperlukan waktu semenit untuk menaksir seseorang, sejam untuk menyukai seseorang dan sehari untuk mencintai seseorang tetapi diperlukan waktu seumur hidup untuk melupakan seseorang.
14. Kebahagiaan tersedia bagi mereka yang menangis, mereka yang disakiti hatinya, mereka yang mencari dan mereka yang mencoba. Karena hanya mereka itulah yang menghargai pentingnya orang-orang yang pernah hadir dalam hidup mereka.
15. Cinta adalah jika kamu kehilangan rasa, gairah, romantika da masih tetap peduli padanya.
16. Hal yang menyedihkan dalam hidup adalah ketika kamu bertemu seseorang yang sangat berarti bagimu dan mendapati pada akhirnya bahwa tidak demikian adanya dan kamu harus melepaskannya.
17. Cinta dimulai dengan sebuah senyuman, bertumbuh dengan sebuah ciuman dan berakhir dengan tetesan air mata.
18. Cinta datang kepada mereka yang masih berharap sekalipun pernah dikecewakan, kepada mereka yang masih percaya sekalipun pernah dikhianati, kepada mereka yang masih mencintai sekalipun pernah disakiti hatinya.
19. Sungguh menyakitkan mencintai seseorang yang tidak mencintaimu,tetapi yang lebih menyakitkan adalah mencintai seseorang dan tidak pernah memiliki keberanian untuk mengutarakan cintamu kepadanya.
20. Masa depan yang cerah selalu tergantung kepada masa lalu yang dilupakan, kamu tidak dapat hidup terus dengan baik jika kamu tidak melupakan kegagalan dan sakit hati di masa lalu.
21. Jangan pernah mengucapkan selamat tinggal jika kamu masih mau mencoba, jangan pernah menyerah jika kamu masih merasa sanggup jangan pernah mengatakan kamu tidak mencintainya lagi jika kamu masih tidak dapat melupakannya.
22. Memberikan seluruh cintamu kepada seseorang bukanlah jaminan dia akan membalas cintamu! Jangan mengharapkan balasan cinta, tunggulah sampai cinta berkembang di hatinya, tetapi jika tidak, berbahagialah karena cinta tumbuh dihatimu.
23. Ada hal-hal yang sangat ingin kamu dengar tetapi tidak akan pernah kamu dengar dari orang yang kamu harapkan untuk mengatakannya. Namun demikian janganlah menulikan telinga untuk mendengar dari orang yang mengatakannya dengan sepenuh hati.
24. Waktu kamu lahir, kamu menangis dan orang-orang disekelilingmu tersenyum - jalanilah hidupmu sehingga pada waktu kamu meninggal, kamu tersenyum dan orang-orang disekelilingmu menangis.

Selasa, 28 Agustus 2007

Dia kekasih Allah


Malu rasanya mengatakan cinta
Kepada dia kekasih Allah
Karena dia insan mulia
Sedangkan diriku insan biasa..................

Kupujuk jua hati dan jiwa
Meluahkan rasa cinta membara
Didalam pujian ucapan selawat
Hanya penghargaan seorang umat

Selagi upaya kuturuti ajarannya
Apa terdaya ku amalkan sunnahnya
Moga didunia mendapat barokah
Diakhirat sana beroleh syafaat

Karena peribadinya aku terpesona
Karena budinya aku jatuh cinta
Rinduku padanya tiada terkata
Nantikanlah daku di taman syurga

Ya rasul syafaatkan daku...............
Ya rasulullah kurindu padamu.....

Sesungguhnya apa yang kudambakan
Adalah cinta Allah yang Esa
Karena cinta kepada Rasulullah
Berarti cinta kepada Allah.........

Selagi upaya kuturuti ajarannya
Apa terdaya ku amalkan sunnahnya
Moga didunia mendapat barokah
Diakhirat sana beroleh syafaat

Karena peribadinya aku terpesona
Karena budinya aku jatuh cinta
Rinduku padanya tiada terkata
Nantikanlah daku di taman syurga

Sesungguhnya apa yang kudambakan
Adalah cinta Allah yang Esa
Karena cinta kepada Rasulullah
Berarti cinta kepada Allah.............

kawan


Kawan apalah yang kau kesalkan
Karena tuhan kau kehilangan kawan
Karena kebenaran dihina...........
Jangan kau ragu dalam keimanan.......
Kadang-kadang kawan jadi lawan
Kadang-kadang lawan jadi kawan
Apalahlagi sedihlkan hati............
Setiap insan didalam kekurangan

Jangan sedih selalu tersisih
Bukan kau saja ditimpa malang
Ingatlah..... para rasul mulia.............
Lebih tersiksa....... menderita...........
Mereka bahagia dalam derita mereka kaya didalam papa.........
Mereka memadai dgn than nya
Itulah kebahagia diwaktu sempit diseorang diri..........
kawan janganlah disedihkan hatimu

Jangan sedih selalu tersisih
Bukan kau saja ditimpa malang
Ingatlah..... para rasul mulia.............
Lebih tersiksa....... menderita...........
Tetapi mereka merasai ramai............
Walaupun..... keseorangan ..............

Kawan apalah yang kau kesalkan
Karena Tuhan kau kehilangan kawan
Karena kebenaran dihina jgn kau ragu dalam keimanan.......
Kadang-kadang kawan jadi lawan
Kadang-kadang lawan jadi kawan
Apalahlagi sedihlkan hati
Setiap insan didalam kekurangan
Kawan........................................

Berpikirlah selalu positif


Sikap positip melahirkan kepercayaan diri Kepercayaan diri melahirkan keberanian Keberanian melahirkan tindakan Tindakan melahirkan hasil Dan hasil akan menentukan nasib Bila hari ini kamu mengalami sesuatu yang menyulitkan bagimu jangan anggap itu suatu hal yang paling buruk dalam hidupmu tapi anggaplah semua itu sebagai pelajaran serta pengalaman yang paling berharga pada dirimu, ingat satu bait lagu yang isinya bukan kita saja yang ditimpa malang, akan tetapi masih banyak yang lebih menderita dari kita. Memang apabila kita selalu melihat kekurangan kita, selalu mengatakan kenapa ya aku seperti ini, padahal kata-kata itu tidak perlu kita ucapkan karena pada waktu itu memang giliran kita yang harus mengalami seperti itu. Hari ini merupakan hari yang ketiga kalinya aku mengalami hal yang sakit banget, dimana temen aku yang selama ini sudah kuanggap lebih dari temen. Bahkan aku sudah merakasakan seperti saudara aku sendiri, akan tetapi dia tidak merasakan seperti apa yang aku rasakan. Mungkin ini akibat aku sering berlaku tidak baik pada orang lain atau karena aku sering menyakiti hati orang lain. Ya Allah maafkan atas semua salah dan khilafku ada apa dengan diriku saat ini. aku harus lebih banyak introspek diri.....agar apa yang aku lakukan hari ini tidak terulang lagi di kemudian hari.